Home
Pra Desain
.:: 3 HAL YANG TIDAK BOLEH DILUPAKAN DALAM MENDESAIN ::.
.:: 3 HAL YANG TIDAK BOLEH DILUPAKAN DALAM MENDESAIN ::.
Senin, 29 Oktober 20121komentar
Desain tidak hanya menampilkan warna-warna yang menarik,tidak juga sekedar permainan efek yang fantastis. Tidak bermaksud menggurui,tapi hanyalah sekedar sharing agar hal-hal yang kelihatannya tidak penting justru bisa membuat sebuah disain menjadi kehilangan makna dan tidak berkesan. Apa saja 3 hal yang patut diperhatikan tersebut?
1. KOMPOSISI
Menempatkan beberapa objek dalam satu bidang gambar tidak hanya sekedar menempatkan dan menyusun objek sehingga tergabung menjadi satu rangkaian. Jangan memaksakan beberapa objek ditampilkan jika akhirnya merusak kesan disain itu sendiri. Sehingga tidak jarang kita mendengar bahwa disain kita terlalu ramai,banyak bagian yang kosong dsb. Contoh Komposisi ada pada gambar A. Bandingkan gambar berikut ini:
2. ESTETIKA
Setelah pengaturan kompisisi dirasa sudah sesuai,maka perhatikan keindahan dari komposisi tadi. Atur permainan warna terang dan gelap sehingga mampu memberikan focus pada bagian yang kita anggap sebagai objek utama. Estetika ini bisa meliputi warna,efek,pencahayaan dsb. Gambar B adalah bentuk estetika.Coba lihat gambar berikut:
3. BALANCE
Bagian penting lainnya adalah keseimbangan dari sebuah desain. Penempatan objek menjadi hal yang harus diperhatikan. Upayakan menempatkan beberapa objek terlihat serasi dan gambar tidak menjadi berat sebelah. Gambar B adalah contoh Balance. Bandingkan kedua gambar berikut:
Demikianlah beberapa hal kecil yang seharusnya diperhatikan dalam mendisain sehingga tidak menjadikan masalah besar pada akhir desain. Semoga bermanfaat…
Label:
Pra Desain
+ komentar + 1 komentar
KEREN
Posting Komentar